Bahan:
1 liter air
500 g iga sapi berdaging, potong-potong
2 lembar daun salam
2 cm lengkuas, memarkan
1 sdm minyak sayur
5 butir bawang merah, iris tipis
2 siung bawang putih, iris tipis
2 buah cabai merah besar, iris kasar
2 buah cabai hijau, iris kasar
10 buah cabai rawit merah
5 buah tomat hijau, iris kasar
3 sdm kecap manis
1/2 sdt merica bubuk
2 sdt garam
Cara membuat:
- Didihkan air, masukkan iga sapi, salam dan lengkuas.
- Rebus dengan api kecil hingga daging iga empuk.
- Tambahkan air panas, jika perlu.
- Tumis bawang merah, bawang putih hingga layu dan wangi.
- Masukkan cabai merah dan cabai hijau, aduk hingga layu.
- Angkat, masukkan ke dalam rebusan iga.
- Tambahkan cabai rawit merah, tomat hijau, kecap, merica dan garam.
- Rebus terus dengan api kecil hingga bumbu meresap dan kuah menyusut.
- Angkat dan sajikan panas.
Posting Komentar